Thursday, March 5, 2015

Dampak Positif Globalisasi Ekonomi



  • Produksi global dapat ditingkatkan
Pandangan ini sesuai dengan teori 'Keuntungan Komparatif' dari David Ricardo. Melalui spesialisasi dan perdagangan faktor-faktor produksi dunia dapat digunakan dengan lebih efesien, output dunia bertambah dan masyarakat akan memperoleh keuntungan dari spesialisasi dan perdagangan dalam bentuk pendapatan yang meningkat, yang selanjutnya dapat meningkatkan pembelanjaan dan tabungan.
  • Meningkatkan kemakmuran masyarakat dalam suatu negara
Perdagangan yang lebih bebas memungkinkan masyarakat dari berbagai negara mengimpor lebih banyak barang dari luar negeri. Hal ini menyebabkan konsumen mempunyai pilihan barang yang lebih banyak. Selain itu, konsumen juga dapat menikmati barang yang lebih baik dengan harga yang lebih rendah.
  • Meluaskan pasar untuk produk dalam negeri
Perdagangan luar negeri yang lebih bebas memungkinkan setiap negara memperoleh pasar yang jauh lebih luas dari pasar dalam negeri.
  • Dapat memperoleh lebih banyak modal dan teknologi yang lebih baik
Modal dapat diperoleh dari investasi asing dan terutama dinikmati oleh negara-negara berkembang karena masalah kekurangan modal dan tenaga ahli serta tenaga terdidik yang berpengalaman kebanyakan dihadapi oleh negara-negara berkembang.
  • Menyediakan dana tambahan untuk pembangunan ekonomi
Pembangunan sektor industri dan berbagai sektor lainnya bukan saja dikembangkan oleh perusahaan asing, tetapi terutamanya melalui investasi yang dilakukan oleh perusahaan swasta domestik. Perusahaan domestik ini seringkali memerlukan modal dari bank atau pasar saham. dana dari luar negeri terutama dari negara-negara maju yang memasuki pasar uang dan pasar modal di dalam negeri dapat membantu menyediakan modal yang dibutuhkan tersebut.

Related Posts:

  • Apa itu FL Studio ? FL Studio merupakan software musik virtual paling lengkap sebagai puncak pengembangan software musik editing yang terfokus dan berkelanjutan lebi… Read More
  • Klasifikasi Gunung api Tipe A Gunung api yang pernah mengalami erupsi magmatik sekurang-kurangnya satu kali sesudah tahun 1600 Tipe B Gunung api yang sesudah tahun 1600 be… Read More
  • Guguritan Normal 0 false false false EN-US X-NONE X-NONE … Read More
  • Tempat Terbentuknya Gunung Api       Gunung api terbentuk pada empat busur, yaitu busur tengah benua (terbentuk akibat pemekaran kerak benua, busur t… Read More
  • Sistem SarafSistem saraf sangat berperan dalam iritabilitas tubuh, sedangkan iritabilitas adalah kemampuan menanggapi rangsangan. Sistem saraf mempunyai tiga fung… Read More

0 comments:

Post a Comment